Akar Gantung
Akar Gantung. Akar gantung tumbuh pada bagian tumbuhan yang
berada di atas tanah. Akar itu kemudian menggantung di udara, misalnya akar
gantung pada pohon beringin.
Contoh Akar Gantung pada Beringin
Beringin itu adalah pohon yang memulai
hidupnya sebagai epifit ketika bijinya bersemai di celah atau retakan pohon
induknya (atau struktur seperti bangunan dan jembatan). Biasanya beringin
merupakan jenis umum yang berasal dari India
bernama Ficus benghalensis, pohon nasional India , kemudian dipakai untuk semua
pohon besar yang siklus hidupnya sama dan secara sistematis tergolong subgenus
Urostigma. Biji beringin disebarkan oleh burung pemakan buat. Bijinya tumbuh
dan menurunkan akarnya ke tanah dan dapat menyelubungi sebagian pohon inang
atau struktur bangunan dengan akarnya, memberinya kesan sebagai pohon pencekik.
Kebiasaan tumbuh mencekik ini ditemukan pada sejumlah pohon tropis, khususnya
genus Ficus, yang berkompetisi mendapatkan cahaya. Setiap spesies Ficus yang
menunjukkan sifat ini bisa disebut pohon pencekik.
Pohon beringin yang lebih tua dicirikan
oleh akar gantung yang tumbuh menjadi tunggul kayu tebal yang seiring
berjalannya waktu menjadi tidak terbedakan dengan pokok utama pohon. Pohon
beringin dapat menyebar menggunakan akar gantung ini untuk menutupi daerahnya.
Seperti spesies pohon besar (yang termasuk pohon Ficus carica), beringin
memiliki struktur buah yang unik dan tergantung pada ngengat Ficus untuk
reproduksinya.
Akar tunjang tumbuh pada bagian bawah batang. Akar itu tumbuh
kesegala arah, gunanya untuk menunjang agar batang tidak rebah, missal akar
pada pohon pandan.
Contoh Akar Tunjang pada Pandan
Pandan merupakan segolongan tumbuhan monokotil dari genus Pandanus. Sebagian
besar anggotanya merupakan tumbuh di pantai-pantai daerah tropika. Anggota
tumbuhan ini dicirikan dengan daun yang memanjang (seperti daun palem atau
rumput), seringkali tepinya bergerigi. Akarnya besar dan memiliki akar tunjang yang menopang tumbuhan ini. Buah
pandan tersusun dalam karangan berbentuk membulat, seperti buah durian. Ukuran
tumbuhan ini bervariasi, mulai dari 50cm hingga 5 meter, bahkan di Papua banyak
pandan hingga ketinggian 15 meter. Daunnya selalu hijau (hijau abadi, evergreen),
sehingga beberapa di antaranya dijadikan tanaman hias.
Berbagai jenis pandan menyebat
dari Afrika Timur, Asia Tenggara, Australia hingga kepulauan Pasifik.
Akar tunjang tumbuh pada bagian bawah batang. Akar itu tumbuh kesegala
arah, gunanya untuk menunjang agar batang tidak rebah, missal akar pada pohon
pandan.
Contoh Akar Tunjang pada Pandan
Jagung (Zea
mays L.) merupakan salah satu tanaman pangan
dunia yang terpenting, selaingandum dan padi. Sebagai sumber karbohidrat utama
di Amerika Tengah dan Selatan, jagung juga menjadi
alternatif sumber pangan di Amerika Serikat. Penduduk
beberapa daerah di Indonesia (misalnya
di Madura dan Nusa Tenggara) juga menggunakan
jagung sebagai pangan pokok. Selain sebagai sumber karbohidrat, jagung juga
ditanam sebagaipakan ternak (hijauan maupun tongkolnya), diambil minyaknya
(dari bulir), dibuat tepung (dari bulir, dikenal dengan istilah tepung jagung atau maizena), dan bahan baku industri (dari tepung
bulir dan tepung tongkolnya). Tongkol jagung kaya akan pentosa, yang dipakai sebagai
bahan baku pembuatan furfural. Jagung yang telah direkayasa genetika juga
sekarang ditanam sebagai penghasil bahan farmasi.
Post a Comment
Post a Comment