0
Merek Vivo mungkin kurang didengar di Indonesia. Namun, di Cina, Vivo menjadi salah satu produsen handphone Android yang cukup produktif dalam meluncurkan beberapa produk terbarunya. Yang paling baru, mereka merilis Vivo Xplay.
Tak seperti handphone Cina kebanyakan, Vivo Xplay ini menawarkan spesifikasi yang ciamik. Pada bagian layarnya, handphone ini datang dengan tampilan gede 5 inci yang mempunyai resolusi full HD 1080p.
Tak hanya itu, handphone ini pun menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 600 APQ8064T dengan kecepatan 1.7GHz. Prosesor ini dibarengi dengan GPU Adreno 320 dan RAM berkapasitas 2GB.
Menariknya lagi adalah pada bagian kamera. Handphone ini menawarkan kamera 13MP di bagian belakang. Tak hanya itu, Vivo juga membubuhkan kamera 5MP yang disematkan pada bagian depan. Sebagai tambahan, handphone ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3200 mAh.
Kelebihan lain pada handphone ini adalah pada bagian desain fisiknya. Pihak Vivo mendesain handphone ini dengan ketebalan kurang dari 8 milimeter. Tak hanya itu, phablet ini juga dilengkapi dengan tiga chip HiFi yang memberikan pengalaman maksimum kepada para penggunanya.
Sayangnya, belum ada pengumuman mengenai harga ataupun ketersediaan handphone ini di pasaran. Pun halnya mengenai rencana Vivo untuk menjual handphone ini di luar Cina.
(Via GSM Insider)

Post a Comment

 
Top